Delapanplus – Presiden ACYA, Asian Chinese Youth Association, Helga Tjam menyatakan mendapat kehormatan sekaligus tanggung jawab besar untuk memajukan peran pemuda Tionghoa dalam dunia nasional dan internasional.
Konferensi Pemuda bertujuan untuk mempertemukan pemimpin muda dan penggerak perubahan ASIAN.

“ACYA digital bertujuan untuk membantu menyebarkan pengetahuan, mendorong, dan mempersiapkan generasi muda menjadi talenta digital yang memahami peran mereka dalam mengatasi tantangan-tantangan tersebut di era digital, guna berkontribusi pada pencapaian Komunitas Digital di masa depan, khususnya melalui tiga sektor utama, yaitu pendidikan, keamanan, dan ekonomi,” kata Helga.
Asian Chinese Youth Association (ACYA) adalah organisasi pemuda pemudi yg dinamis dan berdedikasi tinggi untuk mendorong pertumbuhan, perkembangan dalam kepepimpinan untuk berkarya bagi bangsa dan negara Indonesia dan akan membuat menjadi pemuda pemudi yang sukses di kalangan Pemuda Tionghoa Asia.
Dalam Acara Young on Top ke 15, ACYA turut berperan dalam acara akbar ini sebagai relawan kesehatan, dan juga melakukan sosialisasi mengenai ACYA.
Selain itu, para peserta akan berbagi pemikiran mereka tentang tantangan dan peluang untuk mengembangkan dan memperkuat kerja sama multilateral di seluruh negara.
ASIAN Youth Economic
1. Promosikan dialog dan kemitraan antara ACYA dengan fokus pada pembangunan ekonomi yang tangguh.
2. Berdayakan Pemuda untuk Mempengaruhi Kebijakan ekonomi rakyat.
3. Majukan Infrastruktur dan Inovasi Berkelanjutan ramah lingkungan.
4. Percepat Strategi Adaptasi langkah-langkah praktis model keuangan dan kemitraan publik-swasta.
Program unggulan Organisasi Kepemudaan yang bertujuan untuk memperluas wawasan pemuda dalam jaringan, kepemimpinan, dan pengabdian masyarakat bagi masyarakat terpencil di Indonesia.
Lebih lanjut, Konferensi ini juga akan menghadirkan pembicara tingkat tinggi dari beragam latar belakang, perwakilan pemerintah, sektor swasta, akademisi, LSM, Organisasi Pemuda, dan praktisi
Forum Digital Pemuda ASIAN ACYA merupakan proyek unggulan untuk memajukan minat generasi muda di dunia digital.
Konferensi ini bertujuan agar menjadi kontribusi pemuda untuk mengimplementasikan agenda solidaritas, keberlanjutan, persatuan, kesejahteraan, perdamaian, dan stabilitas di kawasan.