Mayang – Fuji: Perbandingan Kemampuan Bahasa Inggris Jadi Sorotan

Jakarta (Delapanplus) : 

Kemampuan berbahasa Inggris dua bibi Gala Sky, Mayang Lucyana Fitri dan Fujianti Utami Putri (Fuji), kembali menjadi sorotan publik. Gaya komunikasi keduanya dalam menggunakan bahasa asing ini menuai respons berbeda dari pemerhati bahasa.

Ketika berada di luar negeri, Fuji beberapa kali berbicara dalam bahasa Inggris saat berinteraksi dengan warga asing. Namun, penggunaan diksi dan struktur kalimatnya dianggap kurang tepat. Bahkan, dalam siniar Denny Sumargo pada 26 April 2024, Fuji sempat menggunakan sintaksis yang tidak sesuai dengan kaidah bahasa Inggris, sehingga menuai kritik dari para ahli bahasa.

Latar belakang pendidikan Fuji juga menjadi perhatian. Diketahui, ia sempat berkuliah di Universitas Udayana, namun memutuskan untuk tidak melanjutkan studinya setelah kepergian mendiang Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah pada 2021.

Sementara itu, Mayang Lucyana Fitri mendapat apresiasi atas kemampuannya dalam berbahasa Inggris. Pada 26 Oktober 2024, ia tampil dalam siniar Maia Estianty dan menunjukkan kefasihannya saat berbicara dalam bahasa Inggris, terutama saat menegaskan topik pembicaraan tertentu.

Tak hanya itu, pada Juli 2022, Mayang juga pernah menggelar konferensi pers terkait kampusnya dan berbicara dalam bahasa Inggris. Kemampuannya ini mendapat pujian dari civitas akademika Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama), tempat ia menimba ilmu. Selain berkuliah, keahliannya dalam bahasa Inggris juga diasah melalui aktivitasnya meng-cover lagu-lagu berbahasa Inggris.

Perbedaan latar belakang pendidikan dan pengalaman tampaknya berkontribusi terhadap tingkat kefasihan keduanya dalam berbahasa Inggris. Perbandingan ini pun terus menjadi bahan diskusi di kalangan warganet dan pemerhati bahasa.

)**Don

By Redaksi

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *